Diposting oleh syarifudin Kamis, 26 Maret 2009

Mengganti Template


Template adalah tampilan desain halaman blog yang sudah lengkap dengan background, gambar, banner, kolom, dan sebagainya. Dalam blogger di sediakan berbagai macam jenis template yang dapat anda pergunakan untuk mengubah-ubah tampilan blog anda agar para pengunjung blog anda tidak bosan.
Di luar blogger pun banyak situs yang menyediakan template-template yang menarik secara gratis. Untuk mengubah template anda, anda harus terlebih dahulu mengenal jenis template yang akan anda gunakan apakah itu template klasik ataupun template baru, berikut penjelasannya.

Mengenal Jenis Template Blogspot
Situs blogspot sebenarnya memiliki dua jenis template yaitu Template Klasik dan Template Baru. Agar anda tidak salah dalam memilih template gratis yang di sediakan dalam situs-situs penyedia template blogspot, anda harus mengenal jenis template pada blog anda.
Berikut perbedaan template klasik dan template baru blogspot:

a. Template Klasik
• jika pada Template Klasik, pada halaman Dashboard terdapat menu Post, Settings, Template.
• Jika menu Template di klik maka akan terdapat menu Edit Html, Pick New, Customize Design, Adsense.
• Template Klasik juga di sebut sebagai HTML Template/Skin yang berbentuk teks dokumen sehingga harus anda copy dan paste.
• Untuk Migrasi ke Template Baru, klik menu Customize Design, lalu klik Upgrade Your Template.
• Setelah itu anda dapat memilih template yang di sediakan blogger dan tekan tombol Save Template. Dengan demikian anda telah berada di Template Baru.

b. Template Baru
• jika pada Template Baru, pada halaman Dashboard terdapat menu Posts, Settings, Layout.
• Jika anda menklik menu Layout, maka akan terdapat menu Page Elements, Fonts And Colors, Edit Html, Pick New Template.
• Template baru juga di sebut sebagai Xml Template/Skin dan berbentuk Xml Document sehingga anda tidak perlu mengcopy dan paste cukup menggunakan tombol Upload.
• Anda dapat Migrasi pula menjadi Template Klasik dengan cara klik menu Edit Html.
• Lalu pergilah ke bagian bawah halaman, klik link Revert To Classic Template.

0 komentar

Posting Komentar

kontes blog 1 tahun hakimtea.com